Formulir Kontak

 

5 Aplikasi Hacking di Linux yang wajib di coba

1. Nessus

Klik Gambar untuk memperbesar
Nessus adalah scanner untuk mengetahui celah keamanan komputer, baik komputer anda atau komputer siapapun. Kemampuannya yang lengkap sebagai Vulnerability Scanner adalah nyata karena didukung dengan fitur high speed discovery, configuration auditing, asset profiling, sensitive data discovery, dan vulnerability analysis of our security posture.

Cara Install Nessus
  1. Download nessus di sini
  2. Pilih sesuai Sistem operasi kamu.
  3. Setelah proses download selesai buka terminal Linux kamu dan arahkan direktorinya ke nessus yang kamu download dengan (CD)
  4. Setelah direktori ke nessus ketiklan kode  ini ke terminal sudo dpkg -i Nessus*.deb
  5. Setelah Proses Install Selesai Aktifkan nessus dengan cara ketik sudo /etc/init.d/nessusd start di terminal.
  6. untuk membuka nessus buka webbrowser kamu dan ketik https://localhost:8834/ di adress bar


2. Wireshark
Klik gambar untuk memerbesar
Wireshark adalah tools untuk menganalisis lalu lintas paket data di jaringan.Biasa dipanggil sebagi SNIFFER (pengintai). Sniffer adalah tools yang berkemampuan menangkap paket data dalam jaringan Wireshark mampu mendecode paket data dalam banyak jenis protokol. Tersedia pada operasi sistem linux dan windows.
Buka Terminal Linux kamu dan ketikkan kode
sudo add-apt-repository ppa:wireshark-dev/stable
sudo apt-get update && apt-get upgrade -y
sudo apt-get install wireshark

3. Kismet
Klik untuk memperbesar gambar
Sebuah tools terbaik dan satu-satunya di dunia yang mampu mendeteksi setiap jaringan (network) wireless dengan sempurna tanpa cacat sekalipun jaringan tersebut telah berusaha disembunyikan. Dengan tools standar, kita kadang terkecoh bahwa ternyata ada jaringan yang tetap ada namun tak terpantau oleh komputer kita. Kismet adalah detektor jaringan wireless, sniffer, dan sistem pendeteksi penyusup pada komputer. Kismet dapat bekerja pada beragam tipe wireless card, dengan syarat wireless card kita memiliki fitur MODE MONITOR. Kismet dapat melakukan sniffing pada traffic-traffic 802.11b, 802.11a, dan 802.11g.

Buka Terminal Linux kamu dan ketikkan kode
sudo apt-get update
sudo apt-get install kismet

4. Dsniff
Klik untuk memperbesar gambar
Dsniff adalah suite audit jaringan yang kuat dan penetrasi-pengujian alat dan utilitas yang mencakup kode untuk mengurai banyak protokol aplikasi yang berbeda dan mengekstrak informasi menarik. Informasi yang dapat diperoleh dari mengendus aplikasi adalah: username dan password, halaman web yang dikunjungi, isi email

Cara instalasi Dsniff
ketik kode di bawah ini di terminal
sudo gedit /etc/apt/sources.list
Tambahkan Source kode di bawah ini kedalamnya
deb http://us.archive.ubuntu.com/ubuntu vivid main universe
setelah itu simpan  dan ketik kode di bawah ini di terminal linux kamu
sudo apt-get update
sudo apt-get install dsniff

5. Firestarter
Klik untuk memperbesar gambar

Firestarter adalah tools lengkap mesin Linux yang berfungsi sebagai firewall. Memiliki kemampuan real-time dalam menunjukkan probing penyerang pada mesin komputer.
Cara Installasinya adalah
Sudo apt-get install firestarter

Total comment

Author

Eriyano

0   komentar

Cancel Reply